KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Neraca perdagangan Indonesia kembali mencetak surplus pada Maret lalu yaitu sebesar US$ 540 juta. Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat, nilai ekspor mencapai US$ 14,03 miliar, lebih besar daripada nilai impor yang senilai US$ 13,49 miliar. Secara kumulatif Januari-Maret 2019, ekspor dan impor tercatat masing-masing US$ 40,51 miliar dan US$ 40,7 miliar. Sepanjang kuartal pertama, neraca dagang masih mencetak defisit sebesar US$ 190 juta. "Jangan cuma lihat akumulasinya, lihat tendensinya, trennya sudah membaik," kata Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Darmin Nasution, Senin (15/4).
Darmin: Tren neraca dagang Indonesia sudah mulai membaik
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Neraca perdagangan Indonesia kembali mencetak surplus pada Maret lalu yaitu sebesar US$ 540 juta. Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat, nilai ekspor mencapai US$ 14,03 miliar, lebih besar daripada nilai impor yang senilai US$ 13,49 miliar. Secara kumulatif Januari-Maret 2019, ekspor dan impor tercatat masing-masing US$ 40,51 miliar dan US$ 40,7 miliar. Sepanjang kuartal pertama, neraca dagang masih mencetak defisit sebesar US$ 190 juta. "Jangan cuma lihat akumulasinya, lihat tendensinya, trennya sudah membaik," kata Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Darmin Nasution, Senin (15/4).