Darya-Varia (DVLA) Akan Tebar Dividen Senilai Rp 123,2 Miliar



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Darya-Varia Laboratoria Tbk (DVLA) sepakat membagikan dividen kepada pemegang sahamnya. Pembagian dividen telah mendapat restu Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST), Selasa (28/6).

Presiden Direktur Darya-Varia Jose Sumpaico Romana menyebut DVLA tetap akan mempertahankan komitmennya untuk memberikan nilai kepada pemegang saham dengan membagikan dividen.

"Kami dengan membagikan dividen dari laba bersih tahun buku 2021 sebesar Rp 123,2 miliar," jelas Jose dalam paparan publik secara virtual, Selasa (28/6).


Baca Juga: Argha Karya Prima (AKPI) Tebar Dividen Rp 30 miliar, Catat Jadwalnya

Ditambah dividen interim, total keseluruhan dividen yang dibagikan DVLA dari tahun buku 2021 mencapai Rp 127,7 miliar, naik 3,6% dari tahun sebelumnya. Adapun dividen interim telah dibagikan DVLA.

Mengutip Laporan keuangan, DVLA membukukan pendapatan dari kontrak dengan pelanggan sebesar Rp 1,9 triliun pada 2021. Pendpaatan ini tumbuh 3,89% secara year on year (yoy) dari Rp 1,82 triliun tahun sebelumnya.

Sementara, laba tahun berjalan emiten farmasi ini mencapai Rp 146,72 miliar di sepanjang 2021. Laba tersebut turun 9,46% yoy dari Rp 162,07 miliar.

Selain dividen, RUPST DVLA juga menyetujui pengunduran Maria Christina D. Carnay dari kursi direksi dan sekaligus mengangkat Celso Paz Lim untuk menggantikan Maria Christina.

Sementara itu, Wakil Direktur Darya-Varia Ian Martin Wibawa Kloer menyampaikan, DVLA berencana memperkuat inovasi dan memperkokoh kualitas proses GMP (CPOB) di seluruh pabrik.

Soal stok bahan baku, dia bilang, DVLA akan telah dan akan terus menjalin hubungan yang baik dengan produsen bahan baku farmasi sekaligus dengan penyedia layanan logistik.

Baca Juga: Erajaya Swasembada (ERAA) Tebar Dividen Rp 362,48 Miliar, Simak Jadwalnya

 
DVLA Chart by TradingView

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Khomarul Hidayat