NEW YORK. Bursa saham Amerika Serikat (AS) alias Wall Street memperpanjang kenaikan setelah data ekonomi China dilaporkan membaik. Selain itu, bursa AS juga merespons meredanya ketegangan krisis Suriah . Indeks The Standard & Poor 500 naik 0,5% menjadi 1.679,91 pada pukul 09:48 waktu New York hari ini, Selasa (10/9). Indeks ini sudah menguat enam hari secara berturut-turut, kenaikan terbesar sejak 15 Juli. Indeks Dow Jones naik 76,55 poin, atau menguat 0,5% menjadi 15.139,67. Saham yang naik diantaranya adalah; Goldman Sachs Group Inc, Visa Inc dan Nike Inc yang melonjak naik 1,9%. Sementara itu, Apple Inc turun 0,8% sebelum perusahaan teknologi terbesar dunia itu memperkenalkan model iPhone barunya bulan September ini.
Data China positif, Wall Street menghijau
NEW YORK. Bursa saham Amerika Serikat (AS) alias Wall Street memperpanjang kenaikan setelah data ekonomi China dilaporkan membaik. Selain itu, bursa AS juga merespons meredanya ketegangan krisis Suriah . Indeks The Standard & Poor 500 naik 0,5% menjadi 1.679,91 pada pukul 09:48 waktu New York hari ini, Selasa (10/9). Indeks ini sudah menguat enam hari secara berturut-turut, kenaikan terbesar sejak 15 Juli. Indeks Dow Jones naik 76,55 poin, atau menguat 0,5% menjadi 15.139,67. Saham yang naik diantaranya adalah; Goldman Sachs Group Inc, Visa Inc dan Nike Inc yang melonjak naik 1,9%. Sementara itu, Apple Inc turun 0,8% sebelum perusahaan teknologi terbesar dunia itu memperkenalkan model iPhone barunya bulan September ini.