KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Rupiah di pasar spot menguat tipis 0,03% ke Rp 14.483 per dolar Amerika Serikat (AS) pada Kamis (29/7). Sedangkan kurs rupiah Jisdor berhasil menguat tipis 0,05% ke Rp 14.491 per dolar AS. Kepala ekonom Bank Permata Josua Pardede memperkirakan, kurs rupiah akan bergerak di rentang Rp 14.450 per dolar AS–Rp 14.550 per dolar AS pada Jumat (30/7). Analis Monex Investindo Future Andian Wijaya memperkirakan, rupiah akan bergerak di rentang harga Rp 14.450 per dolar AS–Rp 14.525 per dolar AS pada perdagangan hari ini. Josua mengatakan penguatan rupiah pada perdagangan kemarin terangkat oleh pelemahan indeks dolar ke level 92,04. Nilai tukar dolar AS melemah akibat hasil rapat FOMC. “Meskipun sesuai ekspektasi The Fed masih mempertahankan suku bunga acuannya di level 0%-0,25%, Gubernur The Fed belum mengindikasikan potensi kebijakan tapering yang lebih cepat dari perkiraan sebelumnya,” kata Josua kepada Kontan.co.id, Kamis (29/7).
Data ekonomi AS akan menentukan pergerakan rupiah jelang akhir pekan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Rupiah di pasar spot menguat tipis 0,03% ke Rp 14.483 per dolar Amerika Serikat (AS) pada Kamis (29/7). Sedangkan kurs rupiah Jisdor berhasil menguat tipis 0,05% ke Rp 14.491 per dolar AS. Kepala ekonom Bank Permata Josua Pardede memperkirakan, kurs rupiah akan bergerak di rentang Rp 14.450 per dolar AS–Rp 14.550 per dolar AS pada Jumat (30/7). Analis Monex Investindo Future Andian Wijaya memperkirakan, rupiah akan bergerak di rentang harga Rp 14.450 per dolar AS–Rp 14.525 per dolar AS pada perdagangan hari ini. Josua mengatakan penguatan rupiah pada perdagangan kemarin terangkat oleh pelemahan indeks dolar ke level 92,04. Nilai tukar dolar AS melemah akibat hasil rapat FOMC. “Meskipun sesuai ekspektasi The Fed masih mempertahankan suku bunga acuannya di level 0%-0,25%, Gubernur The Fed belum mengindikasikan potensi kebijakan tapering yang lebih cepat dari perkiraan sebelumnya,” kata Josua kepada Kontan.co.id, Kamis (29/7).