JAKARTA. Harga paladium melemah setelah sempat menguat pekan lalu. Mengutip Bloomberg, Selasa (17/5) harga paladium di New York Mercantile Exchange turun di level US$ 589,80 per ons troi dibandingkan hari sebelumnya yang US$ 591 per ons troi. Direktur PT Garuda Berjangka Ibrahim mengatakan melemahnya harga paladium disebabkan sentimen data ekonomi yang dirilis dari Asia, Eropa dan Amerika Serikat. Antara lain, data tenaga kerja Amerika Serikat yang turun dibandingkan dua pekan sebelumnya serta adanya pernyataan yang dirilis bank sentral eropa (ECB) dan bank sentral negara bagian AS terkait kenaikan suku bunga pada Juni.
Data ekonomi lesu menekan harga paladium
JAKARTA. Harga paladium melemah setelah sempat menguat pekan lalu. Mengutip Bloomberg, Selasa (17/5) harga paladium di New York Mercantile Exchange turun di level US$ 589,80 per ons troi dibandingkan hari sebelumnya yang US$ 591 per ons troi. Direktur PT Garuda Berjangka Ibrahim mengatakan melemahnya harga paladium disebabkan sentimen data ekonomi yang dirilis dari Asia, Eropa dan Amerika Serikat. Antara lain, data tenaga kerja Amerika Serikat yang turun dibandingkan dua pekan sebelumnya serta adanya pernyataan yang dirilis bank sentral eropa (ECB) dan bank sentral negara bagian AS terkait kenaikan suku bunga pada Juni.