KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Setelah e-HAC dan BRI Life serta instusi lain, untuk kesekian kalinya masyarakat tanah air kembali mendengar kabar kebocoran data pribadi. Pakar keamanan siber Pratama Persadha menjelaskan, saat dicek di raidforum diindikasikan database Bank Jatim dijual oleh akun dengan username bl4ckt0r dengan harga US$ 250.000. Jika dirupiahkan dengan kurs Rp 14.100 per dollar Amerika Serikat (AS) jumlah itu setara Rp 3,52 miliar. Pelaku menyebutkan, data sebesar 378GB berisi 259 database. Beserta data sensitif seperti data nasabah, data karyawan, data keuangan pribadi, dan masih banyak lagi.
Data nasabah Bank Jatim diduga bocor, dijual Rp 3,52 miliar, ini saran pakar siber
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Setelah e-HAC dan BRI Life serta instusi lain, untuk kesekian kalinya masyarakat tanah air kembali mendengar kabar kebocoran data pribadi. Pakar keamanan siber Pratama Persadha menjelaskan, saat dicek di raidforum diindikasikan database Bank Jatim dijual oleh akun dengan username bl4ckt0r dengan harga US$ 250.000. Jika dirupiahkan dengan kurs Rp 14.100 per dollar Amerika Serikat (AS) jumlah itu setara Rp 3,52 miliar. Pelaku menyebutkan, data sebesar 378GB berisi 259 database. Beserta data sensitif seperti data nasabah, data karyawan, data keuangan pribadi, dan masih banyak lagi.