Data tenaga kerja AS terbaik dalam 8 bulan



NEW YORK. Perusahan-perusahaan di Amerika Serikat menambah 158.000 tenaga kerja baru di bulan Oktober. Angka ini merupakan yang terbesar dalam delapan bulan.

Data ADP National Employment Report itu juga lebih baik dari prediksi para ekonom yang sebesar 135.000 tenaga kerja. Malahan, di bulan September lalu, angka tenaga kerja baru hanya 88.200.

Para ekonom biasa mengacu pada data ADP untuk memperkirakan angka nonfarm payroll, meski tak selalu akurat. Data tenaga kerja non pertanian ini akan terbit Jumat.  


Ekonom memprediksi data nonfarm payroll akan menunjukkan kenbaikan tenaga kerja di Oktober. Namun kenaikan itu tak cukup untuk mencegah angka pengangguran meningkat mendekati titik terendah dalam empat tahun.

Editor: