KONTAN.CO.ID - SAN FRANCISCO. Perusahaan analitik data Databricks berencana menggalang dana dan akan membuat valuasinya lebih dari US$ 130 miliar atau sekitar 30% lebih tinggi dibandingkan putaran pendanaan terakhir dua bulan lalu, menurut sumber The Information pada Senin (17/11). Databricks menolak memberikan komentar terkait laporan itu, sementara The Information juga menyebutkan bahwa perusahaan belum menandatangani term sheet dengan firma investasi mana pun. Reuters belum dapat mengonfirmasi laporan tersebut secara independen. Pada September lalu, perusahaan yang berbasis di San Francisco itu menutup putaran pendanaan senilai US$ 1 miliar yang menempatkan valuasinya di angka US$ 100 miliar, menjadikannya salah satu perusahaan swasta paling bernilai di dunia.
Databricks Incar Pendanaan Baru dan Kerek Valuasi Jadi US$ 130 Miliar
KONTAN.CO.ID - SAN FRANCISCO. Perusahaan analitik data Databricks berencana menggalang dana dan akan membuat valuasinya lebih dari US$ 130 miliar atau sekitar 30% lebih tinggi dibandingkan putaran pendanaan terakhir dua bulan lalu, menurut sumber The Information pada Senin (17/11). Databricks menolak memberikan komentar terkait laporan itu, sementara The Information juga menyebutkan bahwa perusahaan belum menandatangani term sheet dengan firma investasi mana pun. Reuters belum dapat mengonfirmasi laporan tersebut secara independen. Pada September lalu, perusahaan yang berbasis di San Francisco itu menutup putaran pendanaan senilai US$ 1 miliar yang menempatkan valuasinya di angka US$ 100 miliar, menjadikannya salah satu perusahaan swasta paling bernilai di dunia.
TAG: