JAKARTA. Datsun Indonesia terus menggodok rencana untuk melahirkan varian bertransmisi otomatis secara intensif. Kabar terakhir, saat ini sedang dilakukan pengujian semua tipe untuk dipasangkan dengan beberapa transmisi milik Nissan atau bahkan Renault. Menurut Indriani Hadiwidjaja, Head of Datsun Indonesia, akhir pekan lalu, varian bertransmisi otomatis harus diuji lebih serius untuk mencapai titik konsumsi bahan bakar tertentu. Pasalnya, model ini tetap masuk dalam ranah segmen LCGC (mobil murah ramah lingkungan), yang harus memenuhi beberapa persyaratan. ”Datsun masuk di LCGC, jadi bagaimana caranya agar produksi tetap sesuai dengan regulasi yang sudah ditetapkan pemerintah,” kata wanita yang akrab disapa Indri itu.
Datsun Indonesia coba luncurkan transmisi otomatis
JAKARTA. Datsun Indonesia terus menggodok rencana untuk melahirkan varian bertransmisi otomatis secara intensif. Kabar terakhir, saat ini sedang dilakukan pengujian semua tipe untuk dipasangkan dengan beberapa transmisi milik Nissan atau bahkan Renault. Menurut Indriani Hadiwidjaja, Head of Datsun Indonesia, akhir pekan lalu, varian bertransmisi otomatis harus diuji lebih serius untuk mencapai titik konsumsi bahan bakar tertentu. Pasalnya, model ini tetap masuk dalam ranah segmen LCGC (mobil murah ramah lingkungan), yang harus memenuhi beberapa persyaratan. ”Datsun masuk di LCGC, jadi bagaimana caranya agar produksi tetap sesuai dengan regulasi yang sudah ditetapkan pemerintah,” kata wanita yang akrab disapa Indri itu.