KONTAN.CO.ID - NEW YORK. Indeks bursa Wall Street menurun pada Jumat (28/9) yang merupakan hari terakhir perdagangan di kuartal III 2018. Indeks melorot terpicu penurunan saham emiten perbankan Amerika Serikat (AS) yang terserempet sentimen negatif kekhawatiran anggaran terbaru Italia. Pemerintah baru Italia mengusulkan anggaran 2019 dengan defisit tiga kali lebih besar dari target pemerintahan sebelumnya. Dalam anggaran terbaru, Pemerintah Italia mengusulkan defisit sebesar 2,4% dari produk domestik bruto (PDB), lebih tinggi dari target sebelumnya 0,8% PDB. Rencana defisit anggaran Italia yang membengkak itu memicu kekhawatiran pasar dan membuat aksi jual di pasar saham Eropa. Dengan defisit yang jauh lebih besar, akan kian membebani utang Italia. Saat ini saja beban utang Italia mencapai 130% PDB, tertinggi kedua di Uni Eropa setelah Yunani.
Defisit anggaran Italia menekan bursa Wall Street
KONTAN.CO.ID - NEW YORK. Indeks bursa Wall Street menurun pada Jumat (28/9) yang merupakan hari terakhir perdagangan di kuartal III 2018. Indeks melorot terpicu penurunan saham emiten perbankan Amerika Serikat (AS) yang terserempet sentimen negatif kekhawatiran anggaran terbaru Italia. Pemerintah baru Italia mengusulkan anggaran 2019 dengan defisit tiga kali lebih besar dari target pemerintahan sebelumnya. Dalam anggaran terbaru, Pemerintah Italia mengusulkan defisit sebesar 2,4% dari produk domestik bruto (PDB), lebih tinggi dari target sebelumnya 0,8% PDB. Rencana defisit anggaran Italia yang membengkak itu memicu kekhawatiran pasar dan membuat aksi jual di pasar saham Eropa. Dengan defisit yang jauh lebih besar, akan kian membebani utang Italia. Saat ini saja beban utang Italia mencapai 130% PDB, tertinggi kedua di Uni Eropa setelah Yunani.