Delta Djakarta (DLTA) bakal tebar dividen, Pemprov DKI kecipratan Rp 81,9 miliar



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Delta Djakarta Tbk (DLTA) bakal menebar berkah kepada pemegang sahamnya. Produsen minuman beralkohol ini akan membagikan dividen dengan nilai total sebesar Rp 312,26 miliar atau setara Rp 390 per saham yang berasal dari laba bersih tahun buku 2019.

Dividen tersebut terbagi dalam dua bagian. Pertama, dividen tunai reguler sebesar Rp 30 per saham, yang memiliki total Rp 24,02 miliar. Kedua, dividen tunai khusus senilai Rp 360 per saham atau setara total Rp 288,24 miliar.

Nah, dalam pembagian dividen kali ini, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta ikut kecipratan berkah. Mengingat, Pemprov DKI masih menggenggam 26,25% dari total saham perusahaan bir ini. Berdasarkan RTI, nilai kepemilikan saham Pemprov DKI di DLTA mencapai 210,2 juta saham.


Dus, total dividen yang akan masuk ke kantong Pemprov DKI untuk tahun buku 2019 mencapai Rp 81,9 miliar.

Baca Juga: Bulan depan ramai pembagian dividen, simak tips dari analis berikut ini

Asal tahu saja, Pemprov DKI merupakan pemegang saham terbesar kedua di DLTA. Di mana, pemegang saham pengendali adalah San Miguel Malaysia yang memiliki 58,33% setara 467,06 juta saham perusahaan bir ini. 

Sedangkan masyarakat atau publik hanya mengapit 15,42% dari total saham DLTA. Jumlah ini setara 123,39 juta saham. 

Berdasarkan keterbukaan informasi di laman Bursa Efek Indonesia, berikut merupakan jadwal lengkap pembagian dividen DLTA :

  • Cum dividen di Pasar Regular dan Negosiasi 3 September 2020
  • Ex dividen di Pasar Regular dan Negosiasi 4 September 2020
  • Cum dividen di Pasar Tunai 7 September 2020
  • Ex dividen di Pasar Tunai 8 September 2020
  • Recording Date untuk yang berhak atas dividen 7 September 2020
  • Pembayaran dividen dan pencatatan saham di bursa 25 September 2020
Pada perdagangan akhir pekan lalu, saham DLTA ditutup menguat 1,11% ke level Rp 4.550 per saham. Ini membuat yield dividend Delta Djakarta mencapai 8,57%. 

Sebagai informasi, yield yang ditawarkan DLTA menjadi yang terbesar diantara ke-20 saham yang akan cum date pekan ini.

Baca Juga: Banjir cuan dividen! Cek 19 emiten yang tetapkan cum dividen sepekan ke depan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Anna Suci Perwitasari