KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) terus berupaya menjaga investasi tetap berjalan kendati dibayangi tekanan harga minyak dan pandemi covid-19. Kepala SKK Migas Dwi Soetjipto bilang pihaknya bersama Kontraktor Kontrak Kerja Sama (KKKS) masih terus mengkaji kembali pelaksanaan rencana kerja di tahun ini. "Tugas kami rayu KKKS agar rencana penundaan bisa dibatalkan. Kita harap betul investasi bisa jalan," ungkap Dwi dalam diskusi virtual, Rabu (19/8) malam. Dwi menambahkan, pihaknya berharap para KKKS melakukan kajian kembali khususnya untuk rencana planned shutdown demi mencegah terjadi penurunan produksi. Ia mengakui dampak pandemi covid-19 membuat banyak perusahaan migas melakukan penundaan proyek dan rencana kerja secara global tak terkecuali di Indonesia.
Demi jaga investasi, SKK Migas merayu KKKS agar tetap melaksanakan rencana kerja
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) terus berupaya menjaga investasi tetap berjalan kendati dibayangi tekanan harga minyak dan pandemi covid-19. Kepala SKK Migas Dwi Soetjipto bilang pihaknya bersama Kontraktor Kontrak Kerja Sama (KKKS) masih terus mengkaji kembali pelaksanaan rencana kerja di tahun ini. "Tugas kami rayu KKKS agar rencana penundaan bisa dibatalkan. Kita harap betul investasi bisa jalan," ungkap Dwi dalam diskusi virtual, Rabu (19/8) malam. Dwi menambahkan, pihaknya berharap para KKKS melakukan kajian kembali khususnya untuk rencana planned shutdown demi mencegah terjadi penurunan produksi. Ia mengakui dampak pandemi covid-19 membuat banyak perusahaan migas melakukan penundaan proyek dan rencana kerja secara global tak terkecuali di Indonesia.