JAKARTA. Meskipun kucuran kredit PT Bank Mandiri Tbk sepanjang kuartal I 2014 cukup deras, namun hal itu tidak sampai membuat bank pelat merah ini terganggu likuiditasnya. Royke Tumilaar, Managing Director Tresury, Financial Institution and Special Asset Management, menuturkan pada kuartal I 2014 likuiditas Bank Mandiri cukup terjaga. Bahkan pihaknya mengalami kelebihan likuiditas sehingga penempatan dana Bank Mandiri di Bank Indonesia (BI) mengalami kenaikan. "Kelebihannya memang tidak banyak, tapi akan tetap kami jaga," kata Royke, Kamis (8/5).
Demi likuiditas, Mandiri jaga laju kredit 18%
JAKARTA. Meskipun kucuran kredit PT Bank Mandiri Tbk sepanjang kuartal I 2014 cukup deras, namun hal itu tidak sampai membuat bank pelat merah ini terganggu likuiditasnya. Royke Tumilaar, Managing Director Tresury, Financial Institution and Special Asset Management, menuturkan pada kuartal I 2014 likuiditas Bank Mandiri cukup terjaga. Bahkan pihaknya mengalami kelebihan likuiditas sehingga penempatan dana Bank Mandiri di Bank Indonesia (BI) mengalami kenaikan. "Kelebihannya memang tidak banyak, tapi akan tetap kami jaga," kata Royke, Kamis (8/5).