JAKARTA. Menteri Negara Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Dahlan Iskan mengaku dirinya telah membelanjakan uang senilai Rp 3 miliar untuk pengembangan mobil listrik Tucuxi, buatan Danet Suryatama. "Untuk mobil itu (Tucuxi) saya sudah habiskan Rp 3 miliar untuk riset dan bikin prototipe," kata Dahlan saat jumpa pers soal kecelakaan yang dialaminya di Taman Ismail Marzuki, Jakarta, Selasa (8/1). Dahlan rela mengeluarkan kocek pribadinya, karena dia ingin mengabdikan dirinya untuk ilmu pengetahuan. Dia juga yakin, mobil listrik akan menjadi kendaraan di masa yang akan datang. "Saya punya keyakinan mobil masa depan itu adalah mobil listrik," kata Dahlan.
Demi Tucuxi, Dahlan sudah menghabiskan Rp 3 miliar
JAKARTA. Menteri Negara Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Dahlan Iskan mengaku dirinya telah membelanjakan uang senilai Rp 3 miliar untuk pengembangan mobil listrik Tucuxi, buatan Danet Suryatama. "Untuk mobil itu (Tucuxi) saya sudah habiskan Rp 3 miliar untuk riset dan bikin prototipe," kata Dahlan saat jumpa pers soal kecelakaan yang dialaminya di Taman Ismail Marzuki, Jakarta, Selasa (8/1). Dahlan rela mengeluarkan kocek pribadinya, karena dia ingin mengabdikan dirinya untuk ilmu pengetahuan. Dia juga yakin, mobil listrik akan menjadi kendaraan di masa yang akan datang. "Saya punya keyakinan mobil masa depan itu adalah mobil listrik," kata Dahlan.