Demokrat resmi dukung Obama



WASHINGTON . Partai Demokrat Amerika Serikat (AS) memulai konvensi nasional di Charlotte, Carolina Utara. Even empat tahunan tersebut dilaksanakan untuk meyakinkan para pemilih bahwa Presiden Barack Obama layak terpilih untuk kedua kalinya.

Ibu Negara Michelle Obama dan mantan Presiden Bill Clinton adalah dua di antara sejumlah petinggi partai yang akan berpidato di acara tersebut. Sementara itu, kandidat presiden dari Partai Republik Mitt Romney diperkirakan akan menggunakan satu pekan ini untuk mempersiapkan rangkaian debat dengan Obama.

Jajak pendapat terkini menunjukkan bahwa Obama unggul tipis dari Romney. Namun jajak pendapat ABC News/Washington Post yang baru saja dirilis, menunjukkan bahwa tingkat popularitas Obama adalah yang terendah untuk presiden pertahanan (incumbent) sejak 1980an.


Dengan Pemilihan Umum Presiden yang tinggal dua bulan lagi, target Obama adalah menjadi pusat perhatian politik selama beberapa hari mendatang setelah konvensi Partai Republik minggu lalu.

Obama diperkirakan akan menjawab serangan-serangan Republik bahwa kebijakan ekonominya gagal dan ia akan berusaha memukau para pemilih dengan menunjukkan diri sebagai alternatif yang lebih berpengalaman dan lebih peduli dibandingkan Romney.

Konvensi dibuka oleh Ketua Komite Nasional Demokrat, Debbie Wasserman Schultz, membuka gala itu pukul 17.00 waktu setempat (03.00 WIB). Tidak lama setelah pembukaan, para delegasi bersorak sorai menyambut platform baru partai mereka.

Di antara perubahan-perubahan yang ada di platform tersebut adalah penghapusan penyebutan "Yerusalem sebagai ibukota Israel."

Kata-kata itu diganti dengan kalimat yang merujuk pada "komitmen tegas partai untuk keamanan Israel" dan "oposisi Obama terhadap upaya untuk mencabut legitimasi Israel." Perubahan ini memicu kritik dari Republik dan Mitt Romney yang menuduh Obama "menjual" sekutu kunci AS..

.

Editor: Asnil Amri