JAKARTA. Kementerian Perindustrian (Kemenprin) akan melayangkan surat pada Kementerian Perdagangan (Kemendag) yang meminta impor produk jamu dan kosmetik ditetapkan melalui pelabuhan khusus. Tujuannya adalah agar impro kedua jenis produk tersebut bisa diawasi dengan lebih baik dalam rangka melindungi industri lokal. "Mudah-mudahan dalam dua minggu ini bisa diajukan ke Menteri Perdagangan," kata Direktur Jenderal Industri Agro dan Kimia Kementerian Perindustrian Benny Wachjudi, akhir pekan lalu. Langkah pembatasan pelabuhan impor untuk jamu dan kosmetik ini memang sudah dinanti-nantikan pengusaha, karena mereka mengkhawatirkan serbuan produk asal China. Soalnya, menurut survei yang pernah dilakukan Persatuan Perusahaan Kosmetik Indonesia (Perkosmi) di Semarang penjualan jamu dan kosmetik produksi lokal cenderung turun terdesak impor.
Depdag Didesak soal Pelabuhan Khusus
JAKARTA. Kementerian Perindustrian (Kemenprin) akan melayangkan surat pada Kementerian Perdagangan (Kemendag) yang meminta impor produk jamu dan kosmetik ditetapkan melalui pelabuhan khusus. Tujuannya adalah agar impro kedua jenis produk tersebut bisa diawasi dengan lebih baik dalam rangka melindungi industri lokal. "Mudah-mudahan dalam dua minggu ini bisa diajukan ke Menteri Perdagangan," kata Direktur Jenderal Industri Agro dan Kimia Kementerian Perindustrian Benny Wachjudi, akhir pekan lalu. Langkah pembatasan pelabuhan impor untuk jamu dan kosmetik ini memang sudah dinanti-nantikan pengusaha, karena mereka mengkhawatirkan serbuan produk asal China. Soalnya, menurut survei yang pernah dilakukan Persatuan Perusahaan Kosmetik Indonesia (Perkosmi) di Semarang penjualan jamu dan kosmetik produksi lokal cenderung turun terdesak impor.