JAKARTA. Kementrian Tenaga Kerja dan Transmigrasi mentargetkan mampu mengirim minimal 10.000 transmigran tiap tahun. Sebab, sampai saat ini masih banyak masyarakat yang berkeinginan untuk meningkatkan taraf hidupnya melalui transmigrasi. Menakertrans Muhaimin Iskandar mengatakan target 10.000 transmigran pertahun merupakan solusi yang paling jelek. Ia bilang, masih banyak lahan yang tersedia dan bisa digarap oleh masyarakat melului program yang sangat populer di masa orde baru ini. “Dengan transmigrasi ini setahun minimal 10.000 kepala keluarga bisa diberangkatkan," kata Muhaimin di Jakarta (22/1). Ia menambahkan, Depnakertrans akan memotivasi keinginan masyarakat baik daerah asal maupun daerah tujuan untuk terus meningkatkan program transmigrasi. Pihaknya juga akan melakukan audit terhadap potensi-potensi yang ada, sehingga transmigran yang berangkat bisa lebih memiliki kepastian peningkatan ekonominya. Melalui audit ini setiap transmigran akan memiliki pengetahuan yang cukup mengenai potensi ekonomi di lokasi transmigrasi.
Depnakertrans Targetkan Transmigrasi 10 ribu KK Per Tahun
JAKARTA. Kementrian Tenaga Kerja dan Transmigrasi mentargetkan mampu mengirim minimal 10.000 transmigran tiap tahun. Sebab, sampai saat ini masih banyak masyarakat yang berkeinginan untuk meningkatkan taraf hidupnya melalui transmigrasi. Menakertrans Muhaimin Iskandar mengatakan target 10.000 transmigran pertahun merupakan solusi yang paling jelek. Ia bilang, masih banyak lahan yang tersedia dan bisa digarap oleh masyarakat melului program yang sangat populer di masa orde baru ini. “Dengan transmigrasi ini setahun minimal 10.000 kepala keluarga bisa diberangkatkan," kata Muhaimin di Jakarta (22/1). Ia menambahkan, Depnakertrans akan memotivasi keinginan masyarakat baik daerah asal maupun daerah tujuan untuk terus meningkatkan program transmigrasi. Pihaknya juga akan melakukan audit terhadap potensi-potensi yang ada, sehingga transmigran yang berangkat bisa lebih memiliki kepastian peningkatan ekonominya. Melalui audit ini setiap transmigran akan memiliki pengetahuan yang cukup mengenai potensi ekonomi di lokasi transmigrasi.