FRANKFURT. Deutsche Bank AG diwajibkan oleh regulator segera menambal modal hingga 1,2 miliar euro atau setara dengan US$ 1,7 miliar. Perintah ini merupakan bagian dari upaya rekapitalisasi perbankan Eropa. Demikian diungkapkan oleh dua sumber eksekutif yang mengetahui rencana ini kepada Reuters. Masih dari sumber yang sama, angka tersebut merupakan perkiraan awal Otoritas Perbankan Eropa (EBA). Bank terbesar asal Jerman ini pun rupanya terimbas goncangan krisis Eropa. Chief Financial Officer Stefan Krause pada panggilan konferensi pekan ini mengklaim, bank sebesar Deutsche tak memerlukan dana talangan dari pemerintah untuk memenuhi modal sesuai ketentuan.
Deutsche Bank harus menambal modal US$ 1,7 miliar
FRANKFURT. Deutsche Bank AG diwajibkan oleh regulator segera menambal modal hingga 1,2 miliar euro atau setara dengan US$ 1,7 miliar. Perintah ini merupakan bagian dari upaya rekapitalisasi perbankan Eropa. Demikian diungkapkan oleh dua sumber eksekutif yang mengetahui rencana ini kepada Reuters. Masih dari sumber yang sama, angka tersebut merupakan perkiraan awal Otoritas Perbankan Eropa (EBA). Bank terbesar asal Jerman ini pun rupanya terimbas goncangan krisis Eropa. Chief Financial Officer Stefan Krause pada panggilan konferensi pekan ini mengklaim, bank sebesar Deutsche tak memerlukan dana talangan dari pemerintah untuk memenuhi modal sesuai ketentuan.