KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Posisi cadangan devisa hingga akhir Juli 2018 kembali turun. Bank Indonesia (BI) mencatat, posisi cadev di akhir bulan lalu sebesar US$ 118,3 miliar, turun US$ 1,5 miliar dibandingkan dengan akhir bulan sebelumnya. Dengan demikian, sejak awal tahun hingga akhir Juli 2018, posisi cadangan devisa telah tergerus hampir sebesar US$ 12 miliar. Menurut bank sentral, penurunan cadangan devisa Juli 2018, utamanya dipengaruhi oleh pembayaran utang luar negeri pemerintah dan stabilisasi nilai tukar rupiah di tengah ketidakpastian pasar keuangan global yang tinggi. Nilai tukar rupiah memang cenderung melemah setelah perang dagang Amerika Serikat (AS)-China kembali bergulir pada pertengahan Juni lalu. Defisit transaksi berjalan (current account deficit) atau CAD yang berpotensi membengkak di kuartal kedua, menambah tekanan terhadap rupiah. Di bulan kemarin, nilai tukar rupiah sempat menyentuh Rp 14.541 per dollar AS berdasarkan kurs Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (JISDOR) pada 24 Juli 2018.
Devisa susut, impor harus dipangkas
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Posisi cadangan devisa hingga akhir Juli 2018 kembali turun. Bank Indonesia (BI) mencatat, posisi cadev di akhir bulan lalu sebesar US$ 118,3 miliar, turun US$ 1,5 miliar dibandingkan dengan akhir bulan sebelumnya. Dengan demikian, sejak awal tahun hingga akhir Juli 2018, posisi cadangan devisa telah tergerus hampir sebesar US$ 12 miliar. Menurut bank sentral, penurunan cadangan devisa Juli 2018, utamanya dipengaruhi oleh pembayaran utang luar negeri pemerintah dan stabilisasi nilai tukar rupiah di tengah ketidakpastian pasar keuangan global yang tinggi. Nilai tukar rupiah memang cenderung melemah setelah perang dagang Amerika Serikat (AS)-China kembali bergulir pada pertengahan Juni lalu. Defisit transaksi berjalan (current account deficit) atau CAD yang berpotensi membengkak di kuartal kedua, menambah tekanan terhadap rupiah. Di bulan kemarin, nilai tukar rupiah sempat menyentuh Rp 14.541 per dollar AS berdasarkan kurs Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (JISDOR) pada 24 Juli 2018.