KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Dewata Freight International Tbk (DEAL) membidik pertumbuhan pendapatan di tahun depan. Hal tersebut sejalan dengan peningkatan kontrak yang akan diraih DEAL di tahun depan. Direktur Utama Dewata Freight International Nofrisel menyebutkan sampai dengan Desember ini, DEAL telah memiliki kontrak yang dibidik baik dari holding maupun dari anak usaha. "Dari holding, kami mulai mendapatkan sinyal baik dari beberapa BUMN karya," ujarnya kepada kontan.co.id, Kamis (17/12). Selain itu, DEAL juga tengah melakukan diskusi intensif dengan PT Kereta Api Indonesia dan anak usaha PT Kereta Api Logistik, serta Angkasa Pura terkait kontrak yang diinisiasi. Nofriel mengungkapkan, jika berjalan dengan baik maka akan ada 8-10 kontrak baru. Sayangnya, ia tak membeberkan potensi nilai yang diraih dari kontrak tersebut.
Dewata Freight (DEAL) targetkan pendapatan Rp 367 miliar di tahun depan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Dewata Freight International Tbk (DEAL) membidik pertumbuhan pendapatan di tahun depan. Hal tersebut sejalan dengan peningkatan kontrak yang akan diraih DEAL di tahun depan. Direktur Utama Dewata Freight International Nofrisel menyebutkan sampai dengan Desember ini, DEAL telah memiliki kontrak yang dibidik baik dari holding maupun dari anak usaha. "Dari holding, kami mulai mendapatkan sinyal baik dari beberapa BUMN karya," ujarnya kepada kontan.co.id, Kamis (17/12). Selain itu, DEAL juga tengah melakukan diskusi intensif dengan PT Kereta Api Indonesia dan anak usaha PT Kereta Api Logistik, serta Angkasa Pura terkait kontrak yang diinisiasi. Nofriel mengungkapkan, jika berjalan dengan baik maka akan ada 8-10 kontrak baru. Sayangnya, ia tak membeberkan potensi nilai yang diraih dari kontrak tersebut.