KONTAN.CO.ID -JAKARTA. PT Dewata Freightinternational Tbk tahun ini menargetkan pendapatan tumbuh 47%. Pada tahun 2018 DEAL mencatat perolehan pendapatan sebesar Rp 236,18 miliar atau tumbuh 61,58% dibanding pada tahun 2017. Laba tahun berjalan perusahaan juga tumbuh dari rugi sebesar Rp 252,6 juta pada tahun 2017 menjadi Rp 2,92 miliar. “Dengan target tersebut maka pendapatan DEAL di akhir tahun 2019 diharapkan mencapai Rp 347 miliar,” kata Sekretaris Perusahaan DEAL Nurhasanah kepada Kontan.co.id pada Rabu (15/5). Pada kuartal I-2019, DEAL telah mencatat pendapatan sebesar Rp 62,45 miliar. Jumlah itu setara dengan 17,87% target perusahaan tahun ini. Adapun pada kuartal I 2019, pendapatan sebesar Rp 62,45 miliar itu meningkat 43,4% dibandingkan dengan periode yang sama tahun 2018.
Dewata Freightinternational (DEAL) targetkan pendapatan tahun ini tumbuh 47%
KONTAN.CO.ID -JAKARTA. PT Dewata Freightinternational Tbk tahun ini menargetkan pendapatan tumbuh 47%. Pada tahun 2018 DEAL mencatat perolehan pendapatan sebesar Rp 236,18 miliar atau tumbuh 61,58% dibanding pada tahun 2017. Laba tahun berjalan perusahaan juga tumbuh dari rugi sebesar Rp 252,6 juta pada tahun 2017 menjadi Rp 2,92 miliar. “Dengan target tersebut maka pendapatan DEAL di akhir tahun 2019 diharapkan mencapai Rp 347 miliar,” kata Sekretaris Perusahaan DEAL Nurhasanah kepada Kontan.co.id pada Rabu (15/5). Pada kuartal I-2019, DEAL telah mencatat pendapatan sebesar Rp 62,45 miliar. Jumlah itu setara dengan 17,87% target perusahaan tahun ini. Adapun pada kuartal I 2019, pendapatan sebesar Rp 62,45 miliar itu meningkat 43,4% dibandingkan dengan periode yang sama tahun 2018.