DFSK perluas jaringannya melalui diler baru di Makassar



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Makassar sebagai ibu kota Provinsi Sulawesi Selatan memiliki perkembangan ekonomi yang cukup pesat, salah satu indikator yang merefleksikannya ialah laju pertumbuhan kendaraan bermotor di kota Makassar terbilang amat signifikan. Bila dirata-ratakan, pertumbuhan kendaraan bermotor di Makassar berkisar tujuh persen setiap tahunnya, sejak tahun 2014.

“Hal inilah yang mendorong DFSK untuk memperluas jaringan di wilayah Sulawesi Selatan, dengan membuka dealer di kota Makassar, sekaligus untuk memperkenalkan produk andalan kami yang terbaru, yaitu Glory 580,” ujar Franz Wang, Managing Director of Sales Center PT Sokonindo Automobile dalam siaran persnya, Senin (20/8).

Perusahaan ini melihat, kendaraan jenis Sport Utility Vehicle (SUV) menjadi salah satu pilihan utama di pasar otomotif Indonesia. DFSK yakin dan optimis bahwa dengan memperluas jaringan ke Makassar merupakan langkah yang tepat untuk menghadirkan SUV Glory 580.


DFSK Glory 580 telah dibekali dengan pengaturan 7-tempat duduk yang fleksibel, ruang bagasi ekstra besar, dan lebih dari 30 ruang penyimpanan individual yang menyuguhkan kepraktisan bagi penumpang, sehingga dapat memenuhi kebutuhan penggunanya. 

Glory 580 dilengkapi mesin 1.5L Turbo atau 1.8L. Sebagai tambahan beberapa fitur mutakhir juga diaplikasikan, seperti Smart Key, Electric Sunroof, dan Tire Pressure Monitoring System, termasuk lebih dari 200 titik kendali kebisingan dan getaran (NVH), yang menjanjikan pengalaman berkendara yang nyaman serta menyenangkan.

Seiring dengan komitmen untuk menghadirkan pengalaman dan kenikmatan berkendara, DFSK meresmikan pembukaan dealer DFSK Makassar. Dealer ini berada di bawah naungan PT Auto Indo Utama, yang merupakan bagian dari Auto Kencana Group. 

Dealer DFSK Makassar berlokasi di Jl. Urip Sumoharjo Km 7, Tello Baru, Panakkukang, Makassar, Sulawesi Selatan, dan dibangun menggunakan standar yang dilengkapi dengan layanan 3S (Sales, Services, Spare Part).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Handoyo .