Di Aceh, harga daging sapi sampai Rp 140.000/kg



BANDA ACEH. Harga daging sapi pada hari "meugang" (hari pemotongan hewan) Ramadhan 1436 Hijriah di Kota Banda Aceh mencapai Rp140.000 atau naik 7% dibandingkan hari sebelumnya Rp130.000 per kilogram.

"Tingginya harga tebus sapi dari daerah penghasil ternak berakibat terhadap kenaikan harga," kata Abdul Wahab salah seorang pedagang daging di pasar tradisional Peunayong Kota Banda Aceh, Rabu (17/6).

Ia menjelaskan, harga jual daging sapi pada meugang pertama Rp 130.000 per kilogram dan pada hari meugang terakhir naik menjadi Rp140 ribu per kilogram.


"Artinya, harga jual daging pada hari meugang Ramadhan 2015 naik Rp 10.000 per kilogram dibanding sehari sebelumnya," katanya.

Hal senada juga disampaikan Muhammad Ilham pedagang daging di pasar Beurawe BandaAceh. Ia mengatakan harga jual daging sapi di pasaran mencapai Rp 140.000 per kilogram.

Menurut dia, ada juga pedagang menjual daging di pasaran Rp 130.000 per kilogram dan sampai Rp 150.000 per kilogram, namun itu tergantung dari kualitas daging.

Sementara itu Kepala Dinas Kesehatan hewan dan Peternakan Provinsi Aceh M Yunus memperkirakan persediaan daging sapi dan kerbau cukup untuk memenuhi permintaaan masyarakat di provinsi itu.

Ia menyebutkan jumlah persediaan sapi untuk meugang Ramadhan 1436 hijriah seluruh kabupaten/kota di provinsi berpenduduk sekitar 4,5 juta jiwa itu mencapai 12.560 ekor sapi. (Muhammad Ifdhal)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Sanny Cicilia