KONTAN.CO.ID - DEPOK. Tingkat kepositifan atau positivity rate corona di Depok masih tinggi bahkan di atas rata-rata nasional. Satu dari 3-4 orang yang dites swab PCR di Depok terkonfirmasi positif Covid-19. Juru bicara Satgas Penanganan Covid-19 Kota Depok, Dadang Wihana, mengonfirmasi soal tingkat kepositifan/positivity rate itu. "Kami meminta report mingguan, rata-rata 30% dari 500 (sampel yang dites) per hari (di Labkesda Kota Depok). Rata-rata mingguan, saat ini masih di angka 30% (positivity rate Covid-19)," jelas Dadang kepada wartawan, Senin (18/1). Kapasitas pemeriksaan 500 sampel di Labkesda, kata Dadang, merupakan kemampuan maksimal laboratorium tersebut. Namun, di luar Labkesda, pemeriksaan swab PCR warga Depok juga dilakukan di tempat lain seperti rumah sakit yang memiliki laboratorium PCR dan BTKLPP Kementerian Kesehatan.
Di atas rata-rata nasional, positivity rate corona di Depok lebih dari 30%
KONTAN.CO.ID - DEPOK. Tingkat kepositifan atau positivity rate corona di Depok masih tinggi bahkan di atas rata-rata nasional. Satu dari 3-4 orang yang dites swab PCR di Depok terkonfirmasi positif Covid-19. Juru bicara Satgas Penanganan Covid-19 Kota Depok, Dadang Wihana, mengonfirmasi soal tingkat kepositifan/positivity rate itu. "Kami meminta report mingguan, rata-rata 30% dari 500 (sampel yang dites) per hari (di Labkesda Kota Depok). Rata-rata mingguan, saat ini masih di angka 30% (positivity rate Covid-19)," jelas Dadang kepada wartawan, Senin (18/1). Kapasitas pemeriksaan 500 sampel di Labkesda, kata Dadang, merupakan kemampuan maksimal laboratorium tersebut. Namun, di luar Labkesda, pemeriksaan swab PCR warga Depok juga dilakukan di tempat lain seperti rumah sakit yang memiliki laboratorium PCR dan BTKLPP Kementerian Kesehatan.