BANDUNG. Menjelang peringatan Konferensi Asia Afrika ke-60, empat lukisan tokoh KAA tahun 1955 dipamerkan. Keempat tokoh tersebut yakni Presiden Indonesia pertama Soekarno, Perdana Menteri Tiongkok Chou En Lai, Perdana Menteri India Jawaharlal Nehru, dan Presiden Mesir Gamal Abdel Nasser. “Pameran akan berlangsung di RS Melinda II dari 9 April hingga 15 Mei 2015. Penggunaan rumah sakit sebagai ruang pamer lukisan memang unik. Tapi RS bukan hanya tempat orang sakit untuk berobat tapi juga tempat edukasi,” ujar Marketing Manager RS Melinda 2, Remy Adhi Prabowo di Bandung, Senin (13/4). Remy menjelaskan, dengan pameran ini masyarakat yang berkunjung ke RS Melinda bisa melihat, mengenang, sekaligus mengambil pelajaran dan keteguhan para tokoh KAA. Apalagi keempat tokoh ini merupakan orang luar biasa yang menginspirasi di negaranya masing-masing dan dunia.
Di Bandung, empat lukisan tokoh KAA dipajang
BANDUNG. Menjelang peringatan Konferensi Asia Afrika ke-60, empat lukisan tokoh KAA tahun 1955 dipamerkan. Keempat tokoh tersebut yakni Presiden Indonesia pertama Soekarno, Perdana Menteri Tiongkok Chou En Lai, Perdana Menteri India Jawaharlal Nehru, dan Presiden Mesir Gamal Abdel Nasser. “Pameran akan berlangsung di RS Melinda II dari 9 April hingga 15 Mei 2015. Penggunaan rumah sakit sebagai ruang pamer lukisan memang unik. Tapi RS bukan hanya tempat orang sakit untuk berobat tapi juga tempat edukasi,” ujar Marketing Manager RS Melinda 2, Remy Adhi Prabowo di Bandung, Senin (13/4). Remy menjelaskan, dengan pameran ini masyarakat yang berkunjung ke RS Melinda bisa melihat, mengenang, sekaligus mengambil pelajaran dan keteguhan para tokoh KAA. Apalagi keempat tokoh ini merupakan orang luar biasa yang menginspirasi di negaranya masing-masing dan dunia.