Di film terbarunya, Daniel Craig bakal berperan sebagai detektif yang baik hati



KONTAN.CO.ID - LOS ANGELES. Sepertinya, Daniel Craig punya franchise film baru setelah mengakhiri perannya sebagai James Bond. Apa itu?

Melansir Reuters, Craig akan membintangi dua sekuel film kriminal "Knives Out" 2019 yang akan disiarkan di Netflix. Kabarnya, kesepakatan dalam film ini bernilai jutaan dolar.

Netflix pada hari Kamis mengatakan telah membeli hak untuk dua film lanjutan yang akan mempertemukan kembali Craig dengan sutradara Rian Johnson.


Variety and Deadline Hollywood mengatakan Netflix telah membayar antara US$ 400 juta dan US$ 450 juta untuk hak atas dua sekuel, yang akan menjadikannya sebagai salah satu kesepakatan streaming film terbesar yang pernah ada.

Netflix menolak mengomentari rincian keuangan dari kesepakatan itu. Akan tetapi, perusahaan mengatakan beberapa laporan tidak akurat.

Informasi saja, film “Knives Out” menceritakan sebuah misteri pembunuhan bergaya Agatha Christie, dibintangi Craig sebagai detektif swasta yang baik hati, Benoit Blanc bersama dengan pemeran bintang termasuk Jamie Lee Curtis, Chris Evans, Don Johnson, Ana de Armas dan Christopher Plummer.

Film besutan rumah produksi Lionsgate ini memiliki anggaran sederhana senilai US$ 40 juta dan diprediksi menghasilkan US$ 311 juta di box office global.

Craig, 53 tahun, akan tampil terakhir kali dari lima film lewat perannya sebagai agen rahasia Inggris Bond dalam "No Time To Die", yang dijadwalkan tayang di bioskop pada bulan Oktober.

Selanjutnya: Selain Chris Pratt, aktris Guardians of the Galaxy ini gabung Thor: Love and Thunder

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Barratut Taqiyyah Rafie