KONTAN.CO.ID - HONG KONG. Rata-rata enam warga Hongkong menjadi korban penipuan belanja online setiap harinya. Menurut kepolisian setempat, penipuan belanja online melonjak 35% dari tahun lalu. Seperti diberitakan South China Morning Post, data kepolisian Hong Kong terbaru menemukan jumlah laporan penipuan belanja online naik menjadi 383 laporan dalam dua bulan pertama tahun ini. Jumlah tersebut naik dari 286 laporan selama periode yang sama di 2018. Meskipun jumlah kasus meningkat cukup besar, namun total nilai kerugian turun sekitar 65% menjadi HK $ 3,3 juta atau sekitar US$ 420.935 selama dua bulan pertama tahun ini.
Di Hong Kong, kasus penipuan belanja online melonjak hingga 35%
KONTAN.CO.ID - HONG KONG. Rata-rata enam warga Hongkong menjadi korban penipuan belanja online setiap harinya. Menurut kepolisian setempat, penipuan belanja online melonjak 35% dari tahun lalu. Seperti diberitakan South China Morning Post, data kepolisian Hong Kong terbaru menemukan jumlah laporan penipuan belanja online naik menjadi 383 laporan dalam dua bulan pertama tahun ini. Jumlah tersebut naik dari 286 laporan selama periode yang sama di 2018. Meskipun jumlah kasus meningkat cukup besar, namun total nilai kerugian turun sekitar 65% menjadi HK $ 3,3 juta atau sekitar US$ 420.935 selama dua bulan pertama tahun ini.