KONTAN.CO.ID - Dua kelompok serang kapal induk Amerika Serikat (AS) melakukan operasi bersama di Laut China Selatan, Angkatan Laut AS mengatakan pada Selasa (8/2). Latihan dua kelompok serang kapal induk AS itu merupakan yang pertama sejak Juli 2020, di tengah ketegangan yang meningkat di perairan yang disengketakan. Theodore Roosevelt Carrier Strike Group dan Nimitz Carrier Strike Group "melakukan banyak latihan yang bertujuan untuk meningkatkan interoperabilitas antara aset serta kemampuan komando dan kontrol," kata Angkatan Laut AS, seperti dikutip Reuters.
Di Laut China Selatan, 2 kelompok serang kapal induk AS kembali gelar latihan perang
KONTAN.CO.ID - Dua kelompok serang kapal induk Amerika Serikat (AS) melakukan operasi bersama di Laut China Selatan, Angkatan Laut AS mengatakan pada Selasa (8/2). Latihan dua kelompok serang kapal induk AS itu merupakan yang pertama sejak Juli 2020, di tengah ketegangan yang meningkat di perairan yang disengketakan. Theodore Roosevelt Carrier Strike Group dan Nimitz Carrier Strike Group "melakukan banyak latihan yang bertujuan untuk meningkatkan interoperabilitas antara aset serta kemampuan komando dan kontrol," kata Angkatan Laut AS, seperti dikutip Reuters.