KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Presiden Joko Widodo (Jokowi) dalam agenda kerjanya ke Kabupaten Sukabumi meninjau langsung dua proyek padat karya tunai. Kedua proyek itu adalah proyek dari Kementerian PU dan Perumahan Rakyat (PUPR), dan proyek dari Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi. "Kita ingin ngecek padat karya tunai yang ada di Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat. Di Jawa Barat sendiri ada 711 titik proyek padat karya tunai dengan total anggaran mencapai Rp159 miliar." ujar Presiden seperti dikutip dari Biro Pers Kepresidenan, Minggu (8/4). Proyek padat karya tunai dari Kementerian PUPR adalah pertama, pembangunan irigasi kecil. Proyek ini berlokasi di Desa Pasir Suren, Kecamatan Pelabuhan Ratu, Kabupaten Sukabumi. Luas area sawah mencapai 125 hektare dan merupakan bagian dari daerah irigasi Cigobang.
Di Sukabumi, Jokowi tinjau proyek padat karya tunai dua kementerian
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Presiden Joko Widodo (Jokowi) dalam agenda kerjanya ke Kabupaten Sukabumi meninjau langsung dua proyek padat karya tunai. Kedua proyek itu adalah proyek dari Kementerian PU dan Perumahan Rakyat (PUPR), dan proyek dari Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi. "Kita ingin ngecek padat karya tunai yang ada di Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat. Di Jawa Barat sendiri ada 711 titik proyek padat karya tunai dengan total anggaran mencapai Rp159 miliar." ujar Presiden seperti dikutip dari Biro Pers Kepresidenan, Minggu (8/4). Proyek padat karya tunai dari Kementerian PUPR adalah pertama, pembangunan irigasi kecil. Proyek ini berlokasi di Desa Pasir Suren, Kecamatan Pelabuhan Ratu, Kabupaten Sukabumi. Luas area sawah mencapai 125 hektare dan merupakan bagian dari daerah irigasi Cigobang.