KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bank Mandiri Taspen (Bank Mantap) terus mendorong pertumbuhan bisnis tanpa melupakan tanggung jawab sosial perusahaan. Per kuartal III 2021, perseroan membukukan laba bersih Rp 467,3 miliar atau melonjak 44% dibanding periode yang sama tahun lalu. Sementara untuk kegiatan tanggung jawab sosial, Bank Mantap salah satunya mengadakan program bedah rumah. Program ini diadakan serentak di empat lokasi yakni Pangandaran, Lahat, Surabaya dan Atambua. Masing-masing renovasi rumah tersebut mendapat alokasi Rp 90 juta Terbaru, Bank Mantap telah melakukan serah terima bedah rumah di Lahat, Sumatera Selatan, kepada Suhersi sebagai penerima program pada 27 Desember. Sebelumnya, serah terima di Pangandaran dan Surabaya sudah dilakukan.
Di Tengah Pandemi, Bank Mantap Gelar Program Bedah Rumah Bagi Pensiunan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bank Mandiri Taspen (Bank Mantap) terus mendorong pertumbuhan bisnis tanpa melupakan tanggung jawab sosial perusahaan. Per kuartal III 2021, perseroan membukukan laba bersih Rp 467,3 miliar atau melonjak 44% dibanding periode yang sama tahun lalu. Sementara untuk kegiatan tanggung jawab sosial, Bank Mantap salah satunya mengadakan program bedah rumah. Program ini diadakan serentak di empat lokasi yakni Pangandaran, Lahat, Surabaya dan Atambua. Masing-masing renovasi rumah tersebut mendapat alokasi Rp 90 juta Terbaru, Bank Mantap telah melakukan serah terima bedah rumah di Lahat, Sumatera Selatan, kepada Suhersi sebagai penerima program pada 27 Desember. Sebelumnya, serah terima di Pangandaran dan Surabaya sudah dilakukan.