KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Di tengah berbagai tantangan di berbagai sektor akibat Covid-19, PT Perintis Triniti Properti Tbk (TRIN) alias Triniti Land mencatatkan marketing sales alias pendapatan pra-penjualan sebesar Rp 122 miliar selama semester I-2020. Capaian marketing sales Triniti Land masih jauh dari target yang ditetapkan sebesar Rp 900 miliar. Marketing sales Triniti Land diperoleh dari penjualan unit apartemen di enam proyeknya yakni Brooklyn, Yukata, Springwood, The Smith, Collins Boulevard dan juga Marcs Boulevard. Dari keenam proyeknya tersebut, Collins Boulevard memiliki kontribusi paling besar bagi marketing sales Triniti Land yakni sebesar 64% dari total marketing sales atau sekitar Rp 78,9 miliar. Di tahun ini, Triniti Land juga akan terus menggenjot penjualan di Collins Boulevard dengan meluncurkan tower keduanya yakni The Scott yang merupakan convertible residence yang bisa dirubah menjadi hunian maupun kantor.
Di tengah penurunan penjualan, Triniti Land (TRIN) meluncurkan proyek baru
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Di tengah berbagai tantangan di berbagai sektor akibat Covid-19, PT Perintis Triniti Properti Tbk (TRIN) alias Triniti Land mencatatkan marketing sales alias pendapatan pra-penjualan sebesar Rp 122 miliar selama semester I-2020. Capaian marketing sales Triniti Land masih jauh dari target yang ditetapkan sebesar Rp 900 miliar. Marketing sales Triniti Land diperoleh dari penjualan unit apartemen di enam proyeknya yakni Brooklyn, Yukata, Springwood, The Smith, Collins Boulevard dan juga Marcs Boulevard. Dari keenam proyeknya tersebut, Collins Boulevard memiliki kontribusi paling besar bagi marketing sales Triniti Land yakni sebesar 64% dari total marketing sales atau sekitar Rp 78,9 miliar. Di tahun ini, Triniti Land juga akan terus menggenjot penjualan di Collins Boulevard dengan meluncurkan tower keduanya yakni The Scott yang merupakan convertible residence yang bisa dirubah menjadi hunian maupun kantor.