Di Tengah Reli IHSG, Cermati Saham Net Sell Terbesar Asing Sepekan Terakhir
Sabtu, 10 Januari 2026 09:50 WIB
Oleh: Noverius Laoli | Editor: Noverius Laoli
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berhasil ditutup di zona hijau sepanjang perdagangan sepekan terakhir. Reli IHSG sepekan terakhir ini juga ditopang meningkatnya aksi beli investor asing di pasar saham modal Indonesia. Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia (BEI) yang diolah RTI, IHSG tercatat naik 2,16% secara mingguan dan berakhir di level 8.936,75.
Baca Juga: Intip Saham Net Sell Terbesar Asing Saat IHSG Sentuh Level ATH Baru Lagi, Rabu (7/1) Penguatan indeks juga berlanjut hingga akhir pekan. Pada perdagangan Jumat (9/1/2026), IHSG ditutup menguat tipis 0,12%. Dari sisi transaksi, investor asing tercatat membukukan pembelian bersih (net buy) sebesar Rp 257,01 miliar di seluruh pasar pada perdagangan Jumat. Sementara itu, secara akumulatif sepanjang sepekan terakhir, nilai net buy investor asing mencapai Rp 2,84 triliun.
IHSG Kembali Menanjak Hari Ini, 10 Saham LQ45 dengan PER Terendah & Tertinggi 9 Januari 2026.
Aksi beli tersebut menjadi salah satu faktor utama yang menopang pergerakan positif IHSG selama sepekan. Kendati begitu, di tengah kenaikan IHSG, asing juga tercatat banyak menjual saham-saham ini. Baca Juga: IHSG Naik Tipis di Akhir Pekan, Cermati Saham Net Sell Terbesar Asing, Jumat (9/1) Berikut 10 saham net sell terbesar asing dalam sepekan: 1. PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) Rp 1,14 triliun 2. PT Bangun Konsambi Sukses Tbk (CBDK) Rp 299,0 miliar 3. PT Bumi Resources Tbk (BUMI) Rp 177,42 miliar 4. PT Energi Mega Persada Tbk (ENRG) Rp 133,24 miliar 5. PT MNC Tourism Indonesia Tbk (KPIG) Rp 85,75 miliar 6. PT Petrindo Jaya Kreasi Tbk (CUAN) Rp 80,85 miliar 7. PT MNC Energy Investments Tbk (IATA) Rp 79,74 miliar 8. PT Alamtri Minerals Indonesia Tbk (ADMR) Rp 77,17 miliar 9. PT Bnak Negara Indonesia Tbk (BBNI) Rp 74,38 miliar 10. PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) Rp 71,47 miliar