KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Dian Swastatika Sentosa Tbk (DSSA) telah menggunakan anggaran dana belanja modal atawa capital expenditure (capex) sebesar US$ 126 juta per 30 Juni 2018. Serapan capex tersebut setara dengan 42% terhadap total anggaran capex pada tahun ini yang mencapai US$ 300 juta. Sekitar 88% dari realisasi belanja modal itu dipakai membiayai ekspansi bisnis listrik. "Terkait dengan pembangunan independent power producer (IPP) pembangkit listrik tenaga uap (PLTU) Kendari-3 dan IPP PLTU Kalteng-1, sedangkan sisanya untuk berbagai bisnis lain," terang Susan Chandra, Corporate Secretary PT Dian Swastatika Sentosa Tbk, saat dihubungi Kontan.co.id, Senin (20/8). Dian Swastatika memang sedang ngebut mengerjakan PLTU Kendari-3 dan PLTU Kalteng-1. Perusahaan yang tercatat dengan kode saham DSSA di Bursa Efek Indonesia (BEI) ini menargetkan kedua proyek tersebut bisa beroperasi mulai tahun depan.
Dian Swastatika sudah menghabiskan separuh dana capex
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Dian Swastatika Sentosa Tbk (DSSA) telah menggunakan anggaran dana belanja modal atawa capital expenditure (capex) sebesar US$ 126 juta per 30 Juni 2018. Serapan capex tersebut setara dengan 42% terhadap total anggaran capex pada tahun ini yang mencapai US$ 300 juta. Sekitar 88% dari realisasi belanja modal itu dipakai membiayai ekspansi bisnis listrik. "Terkait dengan pembangunan independent power producer (IPP) pembangkit listrik tenaga uap (PLTU) Kendari-3 dan IPP PLTU Kalteng-1, sedangkan sisanya untuk berbagai bisnis lain," terang Susan Chandra, Corporate Secretary PT Dian Swastatika Sentosa Tbk, saat dihubungi Kontan.co.id, Senin (20/8). Dian Swastatika memang sedang ngebut mengerjakan PLTU Kendari-3 dan PLTU Kalteng-1. Perusahaan yang tercatat dengan kode saham DSSA di Bursa Efek Indonesia (BEI) ini menargetkan kedua proyek tersebut bisa beroperasi mulai tahun depan.