KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup menguat tipis 0,04% ke level 7.075,38 pada perdagangan Rabu (5/10). Dalam sebulan terakhir, IHSG terkoreksi 1,55%. Terkait dengan kondisi pasar saham, Martha Christina, Senior Investment Information Mirae Asset Sekuritas memprediksi IHSG akan melemah dengan support-resistance di level 6.904-7.228 pada Oktober 2022. Dengan demikian, potensi penguatan indeks saham utama domestik tersebut pada Oktober masih akan terbatas. “Analisis teknikal tersebut juga mempertimbangkan faktor fundamental makroekonomi di mana kekhawatiran akan resesi global sedang masih meningkat, seiring inflasi yang tetap tinggi dan kebijakan pengetatan likuiditas oleh bank sentral. Karena itu, bursa global, termasuk, IHSG relatif akan cenderung tertekan," paparnya, Selasa (5/10).
Dibayangi Ancaman Resesi, Simak Rekomendasi Saham yang Bisa Dilirik pada Oktober 2022
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup menguat tipis 0,04% ke level 7.075,38 pada perdagangan Rabu (5/10). Dalam sebulan terakhir, IHSG terkoreksi 1,55%. Terkait dengan kondisi pasar saham, Martha Christina, Senior Investment Information Mirae Asset Sekuritas memprediksi IHSG akan melemah dengan support-resistance di level 6.904-7.228 pada Oktober 2022. Dengan demikian, potensi penguatan indeks saham utama domestik tersebut pada Oktober masih akan terbatas. “Analisis teknikal tersebut juga mempertimbangkan faktor fundamental makroekonomi di mana kekhawatiran akan resesi global sedang masih meningkat, seiring inflasi yang tetap tinggi dan kebijakan pengetatan likuiditas oleh bank sentral. Karena itu, bursa global, termasuk, IHSG relatif akan cenderung tertekan," paparnya, Selasa (5/10).