JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menukik tajam, setelah dibuka menguat pada akhir pekan ini. Sampai pukul 09.22 WIB, IHSG terjungkal 0,13% atau 7,15 poin menjadi 5.239,6, setelah sebelumnya sempat melejit tinggi. Enam sektor industri memerah dan empat sektor industri lainnya menghijau. Industri dengan penguatan terbesar diperoleh sektor barang konsumen sebesar 0,68%, setelah itu disusul saham konstruksi 0,56%, manufaktur 0,22%, dan perdagangan 0,17%. Sementara sektor yang memerah adalah pertanian sebesar 0,76%, pertambangan 0,7%, keuangan 0,66%, industri aneka 0,53%, infrastruktur 0,46%, dan industri dasar 0,08%.
Dibuka menguat, IHSG kembali menukik tajam
JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menukik tajam, setelah dibuka menguat pada akhir pekan ini. Sampai pukul 09.22 WIB, IHSG terjungkal 0,13% atau 7,15 poin menjadi 5.239,6, setelah sebelumnya sempat melejit tinggi. Enam sektor industri memerah dan empat sektor industri lainnya menghijau. Industri dengan penguatan terbesar diperoleh sektor barang konsumen sebesar 0,68%, setelah itu disusul saham konstruksi 0,56%, manufaktur 0,22%, dan perdagangan 0,17%. Sementara sektor yang memerah adalah pertanian sebesar 0,76%, pertambangan 0,7%, keuangan 0,66%, industri aneka 0,53%, infrastruktur 0,46%, dan industri dasar 0,08%.