KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Mantan Ibu Negara Ani Yudhoyono harus menjalan perawatan di Singapura. Presiden ke-6 Indonesia Susilo Bambang Yudhoyono menyebut sang istri harus dirawat karena menderita kanker darah. Lalu apa sebenarnya kanker darah itu? Dikutip dari sejumlah sumber, kanker darah atau kanker hematologi adalah jenis kanker yang memengaruhi produksi dan fungsi sel darah. Sebagian besar kanker darah dimulai dari sumsum tulang di mana darah diproduksi. Sel-sel kanker ini mencegah sel-sel darah normal untuk menjalankan fungsi sebagaimana mestinya. Secara umum para ilmuan pun masih belum mengetahui secara pasti penyebab dari kanker darah. Akan tetapi, para ahli menduga bahwa perubahan dalam DNA bisa membuat sel-sel darah yang sehat berubah menjadi sel kanker.
Diderita Ani Yudhoyono, yuk kenali apa itu penyakit kanker darah
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Mantan Ibu Negara Ani Yudhoyono harus menjalan perawatan di Singapura. Presiden ke-6 Indonesia Susilo Bambang Yudhoyono menyebut sang istri harus dirawat karena menderita kanker darah. Lalu apa sebenarnya kanker darah itu? Dikutip dari sejumlah sumber, kanker darah atau kanker hematologi adalah jenis kanker yang memengaruhi produksi dan fungsi sel darah. Sebagian besar kanker darah dimulai dari sumsum tulang di mana darah diproduksi. Sel-sel kanker ini mencegah sel-sel darah normal untuk menjalankan fungsi sebagaimana mestinya. Secara umum para ilmuan pun masih belum mengetahui secara pasti penyebab dari kanker darah. Akan tetapi, para ahli menduga bahwa perubahan dalam DNA bisa membuat sel-sel darah yang sehat berubah menjadi sel kanker.