Didi Kempot meninggal, ini kenangan Ketua NU Said Aqil dan Menkeu Sri Mulyani



KONTAN.CO.ID - Berita duka wafatnya seniman Didi Kempot menjadikan rasa kehilangan bagi sebagian besar masyarakat Indonesia. 

Karenanya berberapa tokoh masyarakat pun menyampaikan duka citanya yang mendalam atas wafatnya Didi Kempot pada Selasa (5/5) siang.

Baca Juga: Maaf, berikut Ini daftar PNS yang tidak mendapat THR

Salah satunya adalah Ketua Umum Pengurus Besar Nahdatul Ulama (Ketua PB NU) Said Aqil Siroj.

Kyai Said Aqil mengenang Didi Kempot sebagai sang maestro yang mempunyai segudang prestasi dengan karya lagunya yg membumi di masyarakat.

Baca Juga: Gawat, pasien baru positif corona DKI Jakarta naik lagi 169, menjadi 4.641 orang

"Yang kita kenal selain produktifitas lewat karya, Mas Didi Kempot adalah sosok yang bersahaja dan mempunyai jiwa sosial tinggi,"kata Said lewat video yang ia unggah di akun Instagram.

Ketua PB NU iniga mengenang kegiatan sosial Didi Kempot saat menggalang konser amal untuk wabah Covid-19 bersama Kompas TV dimana sebagian hasil donasi terkumpul disalurkan lewat NU Peduli Covid-19. 

Baca Juga: Indonesia meminta debt swap for Covid-19 ke kreditur untuk negara-negara berkembang

"Amal Jariyahnya akan terus mengalir pahala kepadanya meskipun Mas Didi Kempot sudah wafat," katanya.

SELANJUTNYA>>>

Editor: Syamsul Azhar