KONTAN.CO.ID - LONDON. Kedutaan Besar China di Inggris meminta Twitter untuk menyelidik akun resmi sang duta besar setelah diketahui menyukai sebuah konten berbau pornografi. Insiden ini pertama kali diketahui oleh seorang juru kampanye HAM yang berbasis di London, pada hari Rabu (9/9) waktu setempat. Akun pribadi milik duta besar Liu Xiaoming mendadak muncul di lini masa karena me-Like sebuah konten pornografi. Banyak pihak mengira bahwa akun milik Liu telah diretas. Tidak hanya konten porno, akun Liu juga tampak memberi 'Like' untuk postingan lain yang mengkritik Partai Komunis China yang saat ini sedang berkuasa. Saat semua akun milik sang diplomat sudah tidak menunjukkan konten-konten tersebut.
Diduga diretas, akun Twitter duta besar China untuk Inggris 'Like' konten porno
KONTAN.CO.ID - LONDON. Kedutaan Besar China di Inggris meminta Twitter untuk menyelidik akun resmi sang duta besar setelah diketahui menyukai sebuah konten berbau pornografi. Insiden ini pertama kali diketahui oleh seorang juru kampanye HAM yang berbasis di London, pada hari Rabu (9/9) waktu setempat. Akun pribadi milik duta besar Liu Xiaoming mendadak muncul di lini masa karena me-Like sebuah konten pornografi. Banyak pihak mengira bahwa akun milik Liu telah diretas. Tidak hanya konten porno, akun Liu juga tampak memberi 'Like' untuk postingan lain yang mengkritik Partai Komunis China yang saat ini sedang berkuasa. Saat semua akun milik sang diplomat sudah tidak menunjukkan konten-konten tersebut.