Dijual 26 September, Obligasi Negara Ritel (ORI) Seri ORI022 Tawarkan Kupon 5,95%



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah segera menerbitkan instrumen Obligasi Negara Ritel (ORI) seri ORI022 setelah merampungkan pencatatan sukuk ritel seri SR017 pekan ini. Pemerintah menawarkan kupon 5,95% per tahun untuk surat berharga negara (SBN) ritel ini.

Sekadar informasi, besaran kupon ORI022 ini hanya 5 basis points (bps) lebih tinggi ketimbang SR017 yang sebesar 5,90%. Kedua SBN ritel ini memiliki tenor tiga tahun. ORI022 akan jatuh tempo pada 15 Oktober 2025.

Pemerintah akan membayar kupon ORI022 setiap tanggal 15 per bulan. Pembayaran kupon pertama pada 15 Desember 2022.


ORI022 juta memiliki holding period satu periode pembayaran kupon. Setelah pembayaran kupon pertama, investor dapat menjual ORI022 di pasar sekunder mulai 15 Desember 2022.

Baca Juga: Segera Terbit, Seri ORI022 Bisa Menjadi Alternatif Pilihan Investasi

Direktorat Jenderal Pengelolaan Pembiayaan dan Risiko (DJPPR) Kementerian Keuangan akan membuka masa penawaran ORI seri ORI022 pada 26 September 2022 pukul 09.00 WIB. Penawaran ORI akan berlangsung hingga 20 Oktober 2022 pukul 10.00 WIB.

"Pemesanan ORI022 minimal adalah Rp 1 juta dan maksimal Rp 5 miliar," ungkap DJPPR dalam pengumuman, Kamis (22/9). 

Hasil penjualan akan ditetapkan pada 24 Oktober 2022. Sedangkan setelmen dilakukan pada 26 Oktober 2022. 

ORI ini ditawarkan kepada investor individu secara online (e-SBN). Proses pemesanan pembelian ORI022 secara online dilakukan melalui empat tahap yaitu registrasi/pendaftaran, pemesanan, pembayaran, dan setelmen. Pemesanan pembelian disampaikan melalui sistem elektronik yang disediakan mitra distribusi yang memiliki interface dengan sistem e-SBN.

Baca Juga: Jumlah Investor Baru SR017 Mencapai Angka Terbesar Dalam Penerbitan SBSN Ritel

Investor yang berminat untuk berinvestasi di ORI022 dapat menghubungi 30 mitra distribusi yang telah ditetapkan oleh pemerintah untuk melayani pemesanan pembelian secara langsung melalui sistem elektronik (layanan online).

Bank yang menjadi mitra distribusi ORI022 adalah Bank Central Asia (BCA), Bank CIMB Niaga, Bank Commonwealth, Bank Danamon Indonesia, Bank DBS Indonesia, Bank HSBC Indonesia, Bank Mandiri, Bank Maybank Indonesia, Bank Mega, Bank Negara Indonesia (BNI), Bank OCBC NISP, Bank Panin, Bank Permata, Bank Tabungan Negara (BTN), Bank UOB Indonesia, Bank Rakyat Indonesia (BRI), Bank Victoria International, Standard Chartered Bank. 

Sedangkan perusahaan efek yang menjadi mitra distribusi adalah BRI Danareksa Sekuritas, BNI Sekuritas, Mandiri Sekuritas, Phillip Sekuritas Indonesia, dan Trimegah Sekuritas Indonesia. Perusahaan fintech yang turut menjual ORI022 terdiri dari Bareksa Portal Investasi, Nusantara Sejahtera Investama (FUNDtastic+), Star Mercato Capitale (Tanamduit), Investree Radhika Jaya, Lunaria Annua Teknologi (Koinworks), Mitrausaha Indonesia Grup (Modalku), dan Bibit Tumbuh Bersama. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Wahyu T.Rahmawati