Diperpanjang, Jangan Ragu Ambil Jalur One Way Arus Balik Kalikangkung-Cikampek



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemudik yang hendak kembali ke ibu kota jangan ragu-ragu mengambil jalur one way arus balik Kalikangkung-Cikampek. Pasalnya, one way arus balik Lebaran kalikangkung-Cikampek diperpanjang hingga 26 April 2023 pukul 24.00 WIB.

Sayangnya, informasi ini belum banyak diketahui oleh pemudik yang menuju arah Jakarta. 

Berdasarkan informasi dari Hasbi Maulana, seorang pemudik yang menggunakan jalan tol Kalikangkung-Cikampek, pada pukul 05.00 pagi, dia tengah mengantre di gerbang tol Kalikangkung jalur reguler dan mengambil jalur paling kanan.


Namun, dia melihat jalur one way arus balik Kalikangkung masih dibuka. Memang, tidak ada petugas yang berjaga di sana. 

"Saya tidak menyangka jalur one way Kalikangkung masih dibuka. Dan jalur ini sepi sekali karena hanya sedikit pengguna yang mengetahuinya," jelasnya.  

Menurutnya, ini sangat disayangkan karena jalur reguler sangat padat. Dengan melewati jalur one way arus balik Kalikangkung pada pukul 05.00 WIB, Hasbi berhasil tiba di rest area 207 Cirebon pada pukul 07.00 WIB.  

Baca Juga: Catat! Ini Jadwal One Way Arus Balik Lebaran di Tol Arah Jakarta

"Bagi para pemudik, jangan ragu ambil jalur one way, sepi sekali," pesannya.

Diperpanjang

Melansir akun Instagram resmi Kepolisian @ntmc_polri, rekayasa lalu lintas satu arah atau one way arus balik Lebaran dari Km 414 Gerbang Tol Kalikangkung hingga Km 72 Gerbang Tol Cikampek Utama, kembali diperpanjang sampai 26 April 2023 pukul 24.00 WIB. 

Seperti yang diberitakan sebelumnya, rekayasa lalu lintas one way dijadwalkan selesai pada Selasa (25/4/2025) pukul 24.00 WIB. 

"Rekayasa lalu lintas one way pada arus balik lebaran yang dijadwalkan selesai pada pukul 24.00 WIB hari ini (25 April 2023), masih akan terus dilanjutkan sampai Rabu (26 April 2023) pukul 24.00 WIB," demikian pengumuman @ntmc_polri. 

Dijelaskan pula, apabila pada periode tiga jam sebelum jadwal pengakhiran tersebut masih terdapat peningkatan volume lalu lintas yang signifikan ke arah Jaya, maka dapat dimungkinkan terjadi penyesuaian kembali jadwal pengakhiran rekayasa lalu lintas oneway.

"Tetap Berhati-hati dalam berkendara, utamakan keselamatan. Dan ikuti arahan petugas kami di lapangan," jelas @ntmc_polri. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Barratut Taqiyyah Rafie