KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Vivo memastikan smartphone seri X60 segera hadir di Indonesia. Ponsel tersebut akan masuk secara resmi ke Tanah Air pada 8 April 2021 mendatang. Hal ini dikonfirmasi oleh Senior Brand Director Vivo Indonesia, Edy Kusuma. Menurut Edy, Vivo X60 Series akan diperkenalkan melalui kanal media sosial resmi Vivo Indonesia. Edy juga menambahkan, teknologi dan fitur Vivo X60 Series yang dibawa ke Indonesia akan serupa dengan versi global, salah satunya dukungan jaringan 5G dan kamera Zeiss. "Kami mengonfirmasi Vivo X60 Series akan hadir di pasar Indonesia pada awal April 2021 nanti," kata Edy dalam keterangan resmi yang diterima KompasTekno, Kamis (25/3).
Dipersenjatai kamera Zeiss, Vivo X60 Series hadir awal April
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Vivo memastikan smartphone seri X60 segera hadir di Indonesia. Ponsel tersebut akan masuk secara resmi ke Tanah Air pada 8 April 2021 mendatang. Hal ini dikonfirmasi oleh Senior Brand Director Vivo Indonesia, Edy Kusuma. Menurut Edy, Vivo X60 Series akan diperkenalkan melalui kanal media sosial resmi Vivo Indonesia. Edy juga menambahkan, teknologi dan fitur Vivo X60 Series yang dibawa ke Indonesia akan serupa dengan versi global, salah satunya dukungan jaringan 5G dan kamera Zeiss. "Kami mengonfirmasi Vivo X60 Series akan hadir di pasar Indonesia pada awal April 2021 nanti," kata Edy dalam keterangan resmi yang diterima KompasTekno, Kamis (25/3).