JAKARTA. Otoritas Jasa Keuangan (OJK) optimistis sebanyak tiga perempat dari 1.070 pegawai penugasan Bank Indonesia (BI) akan tetap bertahan di OJK. Sementara sisanya yaitu seperempat dari 1.070 atau sekitar 300 pegawai diperkirakan memilih kembali mengabdi di bank sentral Indonesia. Ketua Dewan Komisioner OJK Muliaman Darmansyah Hadad bilang, pengumuman status ribuan pegawai penugasan BI yang saat ini bekerja di OJK akan dilaksanakan pada 31 Januari 2016 mendatang. Namun, data sementara berdasarkan hitung cepat atau atau quick count, sebanyak lebih dari 70% dari ribuan pegawai penugasan BI yang saat ini mengabdi di OJK akan memilih untuk bertahan.
Diprediksi lebih 70% pegawai BI bertahan di OJK
JAKARTA. Otoritas Jasa Keuangan (OJK) optimistis sebanyak tiga perempat dari 1.070 pegawai penugasan Bank Indonesia (BI) akan tetap bertahan di OJK. Sementara sisanya yaitu seperempat dari 1.070 atau sekitar 300 pegawai diperkirakan memilih kembali mengabdi di bank sentral Indonesia. Ketua Dewan Komisioner OJK Muliaman Darmansyah Hadad bilang, pengumuman status ribuan pegawai penugasan BI yang saat ini bekerja di OJK akan dilaksanakan pada 31 Januari 2016 mendatang. Namun, data sementara berdasarkan hitung cepat atau atau quick count, sebanyak lebih dari 70% dari ribuan pegawai penugasan BI yang saat ini mengabdi di OJK akan memilih untuk bertahan.