Batam. Warga Kepulauan Jemaja di Kabupaten Kepulauan Anambas, Kepulauan Riau, keberatan dengan izin perkebunan di wilayah mereka. Perkebunan itu menggunakan separuh daratan Jemaja. Penolakan itu disampaikan puluhan warga Jemaja, Rabu (25/5/2016), di Batam, Kepulauan Riau. Sasaran penolakan adalah perkebunan karet 3.605 hektar atau 36,05 kilometer persegi yang akan dibuka di Pulau Jemaja, Anambas. Perkebunan itu akan dibuka PT Kartika Jemaja Jaya (KJJ). Areal perkebunan itu menempati hampir separuh dari daratan Jemaja yang luas totalnya 78 kilometer persegi. Padahal, daratan Jemaja terbagi menjadi beberapa pulau-pulau kecil.
Diprotes, 50% pulau Jemaja Batam jadi kebun karet
Batam. Warga Kepulauan Jemaja di Kabupaten Kepulauan Anambas, Kepulauan Riau, keberatan dengan izin perkebunan di wilayah mereka. Perkebunan itu menggunakan separuh daratan Jemaja. Penolakan itu disampaikan puluhan warga Jemaja, Rabu (25/5/2016), di Batam, Kepulauan Riau. Sasaran penolakan adalah perkebunan karet 3.605 hektar atau 36,05 kilometer persegi yang akan dibuka di Pulau Jemaja, Anambas. Perkebunan itu akan dibuka PT Kartika Jemaja Jaya (KJJ). Areal perkebunan itu menempati hampir separuh dari daratan Jemaja yang luas totalnya 78 kilometer persegi. Padahal, daratan Jemaja terbagi menjadi beberapa pulau-pulau kecil.