KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Direktur PT Lippo Karawaci Tbk (
LPKR) Phua Meng Kuan menambah kepemilikan sahamnya dalam transaksi yang tercatat pada 24 Agustus 2023. Melansir keterbukaan informasi, Selasa (29/8), Phua Meng Kuang sebelumnya memiliki saham sebanyak 9.740.300 saham alias 0,01% dari total saham keseluruhan. Setelah transaksi, jumlah kepemilikan saham Phua Meng Kuang menjadi 11.600.300 saham. Artinya, jumlah saham yang dibeli sebanyak 1.860.000 saham.
Baca Juga: Ada perombakan, ini susunan direksi dan komisaris Lippo Karawaci (LPKR) yang baru Saham yang ditransaksikan berada pada level harga Rp 99 per saham. Melansir RTI, Selasa (29/8), harga saham LPKR di pasar saat ini berada di level Rp 101 per saham. Dalam keterbukaan informasi, disebutkan bahwa tujuan transaksi adalah untuk investasi dan status kepemilikan sahamnya adalah secara langsung.
Pada semester I 2023, Lippo Karawaci mencatatkan pendapatan sebesar Rp 8,07 triliun di semester I 2023. Pendapatan LPKR ini naik 15,6% dari pendapatan tahun 2022 yang sebesar Rp 6,81 triliun.
Baca Juga: Kuartal I 2020, pendapatan Siloam International (SILO) meningkat 9,94% Sementara, laba periode berjalan yang dapat diatribusikan sebesar Rp 1,14 triliun. Angka itu naik dari rugi Rp 1,2 triliun pada periode yang sama tahun lalu. Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News Editor: Noverius Laoli