KONTAN.CO.ID - BOGOR. Peluang perdagangan bitcoin di Indonesia terlihat kurang menjanjikan. Apalagi Kementerian Keuangan (Kemenkeu) telah mengeluarkan pernyataan yang mendukung larangan Bank Indonesia akan penggunaan mata uang virtual (cryptocurency) seperti bitcoin, sebagai alat transaksi. Potensi risiko pada komoditas bitcoin ini juga disuarakan oleh sejumlah praktisi bursa berjangka di Indonesia. Direktur Utama Bursa Berjangka Jakarta Stephanus Paulus Lumintang menyuarakan risiko besar pada perdagangan bitcoin. "Tidak ada aset fisiknya dan sangat berbahaya sekali untuk dijalankan, jangan sampai terjadi revolusi investor di mana suatu waktu mereka terperangkap dan mengalami kerugian dan melakukan demonstrasi," kepada KONTAN, Sabtu (27/1).
Dirut BBJ: Perdagangan bitcoin sangat berbahaya
KONTAN.CO.ID - BOGOR. Peluang perdagangan bitcoin di Indonesia terlihat kurang menjanjikan. Apalagi Kementerian Keuangan (Kemenkeu) telah mengeluarkan pernyataan yang mendukung larangan Bank Indonesia akan penggunaan mata uang virtual (cryptocurency) seperti bitcoin, sebagai alat transaksi. Potensi risiko pada komoditas bitcoin ini juga disuarakan oleh sejumlah praktisi bursa berjangka di Indonesia. Direktur Utama Bursa Berjangka Jakarta Stephanus Paulus Lumintang menyuarakan risiko besar pada perdagangan bitcoin. "Tidak ada aset fisiknya dan sangat berbahaya sekali untuk dijalankan, jangan sampai terjadi revolusi investor di mana suatu waktu mereka terperangkap dan mengalami kerugian dan melakukan demonstrasi," kepada KONTAN, Sabtu (27/1).