JAKARTA. Kebijakan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama soal penerapan parkir meter di sejumlah tempat dikritik oleh Sandiaga Uno, wakil gubernur DKI terpilih. Sandiaga menilai parkir meter bukanlah budaya warga Jakarta. Menurutnya, sistem parkir meter yang diterapkan di Jakarta tidak cukup berhasil mencegah kebocoran. Namun, Wakil Kepala Dinas Perhubungan (Wakadishub) DKI Jakarta Sigit Wijatmoko menyebut, dari segi pendapatan, parkir meter masuk kategori efektif. "Kalau bicara dari penerimaan, kenaikan bisa 300% sampai 400% dari sebelumnya. Kalau kita bicara nilai rupiahnya, kenyataan 300%-400% naiknya," kata Sigit di Balai Kota, Kamis (4/5).
Dishub DKI: Penerimaan parkir meter melonjak 400%
JAKARTA. Kebijakan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama soal penerapan parkir meter di sejumlah tempat dikritik oleh Sandiaga Uno, wakil gubernur DKI terpilih. Sandiaga menilai parkir meter bukanlah budaya warga Jakarta. Menurutnya, sistem parkir meter yang diterapkan di Jakarta tidak cukup berhasil mencegah kebocoran. Namun, Wakil Kepala Dinas Perhubungan (Wakadishub) DKI Jakarta Sigit Wijatmoko menyebut, dari segi pendapatan, parkir meter masuk kategori efektif. "Kalau bicara dari penerimaan, kenaikan bisa 300% sampai 400% dari sebelumnya. Kalau kita bicara nilai rupiahnya, kenyataan 300%-400% naiknya," kata Sigit di Balai Kota, Kamis (4/5).