KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Natal dan Tahun Baru (Nataru) menjadi momentum yang mendongkrak kunjungan wisata. Meski dalam beberapa bulan terakhir pandemi covid-19 cenderung mereda, tapi varian baru yang mengintai semestinya tak membuat masyarakat abai. Epidemiolog dari Universitas Indonesia Syahrizal Syarif mengatakan bahwa disiplin protokol kesehatan (prokes) harus tetap menjadi yang utama ketika berwisata. Penerapan prokes pun sejatinya tidak berubah. Ada sejumlah hal yang mesti diperhatikan saat berlibur ke tempat wisata. Pertama, pembelian tiket sebaiknya bisa dilakukan secara online, dengan syarat harus sudah melakukan vaksinasi minimal dosis pertama, kecuali untuk anak-anak. Kedua, di akses masuk dan keluarĀ disiapkan petugas untuk mengatur jarak antar pengunjung. Termasuk mengatur antrean dan tempat untuk berfoto.
Disiplin Prokes Tetap Jadi Yang Utama Ketika Berwisata
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Natal dan Tahun Baru (Nataru) menjadi momentum yang mendongkrak kunjungan wisata. Meski dalam beberapa bulan terakhir pandemi covid-19 cenderung mereda, tapi varian baru yang mengintai semestinya tak membuat masyarakat abai. Epidemiolog dari Universitas Indonesia Syahrizal Syarif mengatakan bahwa disiplin protokol kesehatan (prokes) harus tetap menjadi yang utama ketika berwisata. Penerapan prokes pun sejatinya tidak berubah. Ada sejumlah hal yang mesti diperhatikan saat berlibur ke tempat wisata. Pertama, pembelian tiket sebaiknya bisa dilakukan secara online, dengan syarat harus sudah melakukan vaksinasi minimal dosis pertama, kecuali untuk anak-anak. Kedua, di akses masuk dan keluarĀ disiapkan petugas untuk mengatur jarak antar pengunjung. Termasuk mengatur antrean dan tempat untuk berfoto.