Diskon di Central untuk pemilik kartu Mastercard



KONTAN.CO.ID - Jakarta - Central Department Store mengumumkan kelanjutan kerja sama dengan Mastercard pada tahun kedua. Kerja sama ini menghadirkan pengalaman promo Central Anniversary Flower Extravaganza yang berlangsung mulai dari tanggal 5 hingga 29 Oktober 2017.

Melalui program ini, para pelanggan Central Department Store yang juga merupakan pemegang kartu kredit Mastercard akan mendapatkan kesempatan istimewa untuk mendapatkan Central Cash Discount Coupon hingga senilai Rp 1,75 juta untuk jumlah pembelanjaan dengan nominal tertentu.

Central Department Store dan Mastercard juga akan kembali menghadirkan program ‘Birthday Treat’ bagi para pemegang kartu kredit Mastercard dengan level tertentu untuk memperoleh kesempatan mendapatkan Central Shopping Voucher bernilai hingga 1 juta rupiah melalui pengundian (lucky dip) hanya dengan melakukan pembelanjaan minimum Rp 1 juta di Central Department Store di bulan yang sama dengan bulan kelahirannya.


"Kelanjutan kerja sama antara PT Central Retail Indonesia dan Mastercard pada tahun ini didasari oleh respon positif yang diberikan oleh pelanggan setia Central Department Store. Dalam kurun waktu satu tahun terakhir, kami telah mencatat adanya peningkatan dari total transaksi dengan kartu pembayaran berlogo Mastercard di kedua gerai Central Department Store, baik di Grand Indonesia maupun Neo Soho,” ungkap Managing Director PT Central Retail Indonesia Hestiawati Muliani kepada Kontan.co.id melalui keterangan tertulis pada Selasa (3/10).

Berdasarkan studi terakhir dari Mastercard bertajuk “Mastercard Omnishopper, The Retail CMO’s Guide to the Omnishopper”, para konsumen kini merasa bahwa mereka merupakan pembelanja yang lebih cerdas dibandingkan dengan beberapa tahun sebelumnya.

Studi tersebut juga mengungkapkan bahwa nilai tambah (44%) dari hasil belanja mereka, disusul oleh pengalaman berbelanja yang berbeda (36%) serta kenyamanan yang ditawarkan oleh sebuah merchant/ outlet (34%) merupakan aspek-aspek yang mendorong para pelanggan untuk kembali berbelanja di merchant/oulet yang sama.

“Data kami mengungkapkan di tengah maraknya pertumbuhan belanja online, masih banyak konsumen yang lebih memilih untuk berbelanja di outlet untuk mendapatkan pelayanan yang lebih baik dan cepat. Sejalan dengan hal tersebut, kami yakin beragam promosi dan kejutan eksklusif yang dihadirkan dari kemitraan ini akan disambut baik oleh para pelanggan, dimana mereka akan dapat menikmati pengalaman belanja yang lebih mudah dan nyaman sekaligus memperoleh keuntungan tambahan dari transaksi pembayaran elektronik," papar Director Mastercard Indonesia Tommy Singgih.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Sanny Cicilia