Palangka Raya. Pemerintah Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah (Kalteng) meminta Dinas Pendapatan Daerah (Dispenda) segera memperbaiki data objek pajak bumi dan bangunan di daerah tersebut. Wakil Wali Kota Mofit Saptono Subagio menilai bahwa data yang disajikan Dispenda belum akurat. Dengan demikian perlu pemutakhiran dan pemeliharaan data secara berkelanjutan. Dia juga meminta sarana dan prasarana serta kualitas sumber daya manusia (SDM) pengelola Dispenda ditingkatkan. Tujuannya agar dapat meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD) serta meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.
Dispenda Palangka Raya dimintai perbaiki data
Palangka Raya. Pemerintah Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah (Kalteng) meminta Dinas Pendapatan Daerah (Dispenda) segera memperbaiki data objek pajak bumi dan bangunan di daerah tersebut. Wakil Wali Kota Mofit Saptono Subagio menilai bahwa data yang disajikan Dispenda belum akurat. Dengan demikian perlu pemutakhiran dan pemeliharaan data secara berkelanjutan. Dia juga meminta sarana dan prasarana serta kualitas sumber daya manusia (SDM) pengelola Dispenda ditingkatkan. Tujuannya agar dapat meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD) serta meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.