KONTAN.CO.ID – JAKARTA. Perusahaan distributor Coca Cola, PT Graha Prima Mentari Tbk (GRPM) mengantongi pertumbuhan laba bersih sebesar 96% year on year (yoy) pada tahun 2023. Mengutip keterbukaan informasi Selasa (9/4), total laba bersih GRPM di periode tersebut mencapai Rp 4,44 miliar. Kenaikan laba bersih ini berada di saat pendapatan GRPM menyusut 6,07% yoy. Tahun 2022 lalu, GRPM mencetak penjualan Rp 325,98 miliar. Namun di tahun 2023, penjualan GRPM hanya sebesar Rp 306,18 miliar. Selain itu, ekuitas bertumbuh 128,14% dari sebesar Rp 30,93 miliar di tahun 2022 menjadi Rp 70,58 miliar pada penutupan tahun 2023.
Distributor Coca Cola Graha Prima (GRPM) Raup Kenaikan Laba 96% di Tahun 2023
KONTAN.CO.ID – JAKARTA. Perusahaan distributor Coca Cola, PT Graha Prima Mentari Tbk (GRPM) mengantongi pertumbuhan laba bersih sebesar 96% year on year (yoy) pada tahun 2023. Mengutip keterbukaan informasi Selasa (9/4), total laba bersih GRPM di periode tersebut mencapai Rp 4,44 miliar. Kenaikan laba bersih ini berada di saat pendapatan GRPM menyusut 6,07% yoy. Tahun 2022 lalu, GRPM mencetak penjualan Rp 325,98 miliar. Namun di tahun 2023, penjualan GRPM hanya sebesar Rp 306,18 miliar. Selain itu, ekuitas bertumbuh 128,14% dari sebesar Rp 30,93 miliar di tahun 2022 menjadi Rp 70,58 miliar pada penutupan tahun 2023.